Monday, September 19, 2016

Foto Pertempuran Westerplatte (1-7 September 1939)


Pada tanggal 21 Desember 1939 Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) mengadakan kunjungan ke semenanjung Westerplatte (Danzig) menggunakan perahu dan berkesempatan menaiki kapal perang Schleswig-Holstein. Setelahnya dia mengadakan kunjungan ke Gotenhafen (Gdynia/Gdingen) dan pulang ke Zoppot di hari yang sama. Foto yang diambil oleh Heinrich Hoffmann ini memperlihatkan saat sang Führer meninjau puing-puing sisa Pertempuran Westerplatte (1-7 September 1939) yang baru berakhir beberapa hari sebelumnya dan yang tercatat sebagai pertempuran pertama dalam Perang Dunia II! Beberapa orang yang bisa saya kenali dari foto ini: 1.Kapitän zur See Gustav Kleikamp (Kommandant Linienschiff "Schleswig-Holstein"), 2.Generaloberst Wilhelm Keitel (Chef der Oberkommando der Wehrmacht), 3.Charakter als Vizeadmiral Lothar von Arnauld de la Perière (Marinebevollmächtigter Danzig), 4.SS-Gruppenführer Dr.jur. Hans Heinrich Lammers (Staatssekretär und Chef der Reichskanzlei), 5.Albert Forster (Gauleiter Danzig), 6.Generalmajor Erwin Rommel (Kommandeur Führer-Begleit-Kommando), 7.SS-Untersturmführer Heinz Linge (Persönlicher Ordonnanzoffizier des Führers), 8.Oberst Rudolf Schmundt (Chefadjutant der Wehrmacht beim Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht), 9.Generalmajor Alfred Jodl (Chef des Wehrmachtsführungsamt), 10.Hauptmann im Generalstab Wilhelm "Willy" Deyhle (Adjutant Chef des Wehrmachtsführungsamt), 11.Hauptmann Gerhard Engel (Adjutant des Heeres beim Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht), 12.Reichsleiter Martin Bormann (Persönlicher Sekretär bzw. Stabsleiter des Stellvertreters des Führers Rudolf Hess), 13.Hauptmann Nicolaus von Below (Adjutant der Luftwaffe beim Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht), 14.Konteradmiral Hubert Schmundt (Befehlshaber der Seestreitkräfte in der Danziger Bucht), 15.Generaloberst Walther von Brauchitsch (Oberbefehlshaber des Heeres), dan 16.Oberst Walter Warlimont (Stellvertreter Chef des Wehrmachtsführungsamt)


 Dengan latar belakang kapal perang Kriegsmarine "Schleswig-Holstein" - beserta seluruh awaknya - yang sedang bersandar di pelabuhan Danzig, Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) berjabat tangan dengan kapten kapal tersebut, Kapitän zur See Gustav Kleikamp, yang telah memimpin pemboman dari laut terhadap Semenanjung Westerplatte yang dikuasai oleh pasukan Polandia beberapa hari sebelumnya. Pada tanggal 1 September 1939 pukul 04:47, "Schleswig-Holstein" membuka tembakan terhadap posisi pertahanan pasukan Polandia di Westerplatte dari baterai artileri utamanya. Tembakan ini kemudian tercatat dalam sejarah sebagai tembakan pertama dalam Perang Dunia II! Foto ini sendiri diambil oleh Heinrich Hoffmann pada saat kunjungan Hitler ke kota pelabuhan Danzig dan Semenanjung Westerplatte tanggal 21 September 1939. Di tengah-tengah diantara Hitler dan Kleikamp adalah SS-Gruppenführer Dr.jur. Hans Heinrich Lammers (Staatssekretär und Chef der Reichskanzlei), sementara di belakang kanan Lammers berdiri SS-Obersturmbannführer Prof.Dr.-med. Karl Brandt (Hitlers Begleitarzt). Yang menarik adalah perwira Kriegsmarine di sebelah kanan yang memakai medali Pour le Mérite di lehernya. Dia adalah Charakter als Vizeadmiral Lothar von Arnauld de la Perière (Marinebevollmächtigter Danzig) yang merupakan kapten kapal selam TERDAHSYAT dalam sejarah umat manusia. Dalam Perang Dunia I dia tercatat menenggelamkan 195 kapal (455.869 ton) dan merusakkan 8 kapal (34.312 ton). Prestasinya ini jauh diatas komandan kapal selam terhebat dalam Perang Dunia II yang juga berasal dari Jerman: Fregattenkapitän Otto Kretschmer yang "hanya" menenggelamkan 47 kapal (274.418 ton) dan merusakkan 5 kapal (37.965 ton)!


Foto ini diambil oleh Heinrich Hoffmann ketika Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) melakukan kunjungan ke kota pelabuhan Danzig dan Semenanjung Westerplatte tanggal 21 September 1939. Disini Hitler sedang mendengarkan dengan serius saat Kapitän zur See Gustav Kleikamp (keempat dari kiri, Kommandant Linienschiff "Schleswig-Holstein") menerangkan aksi kapalnya dalam Pertempuran Westerplatte (1-7 September 1939) yang baru berakhir beberapa hari sebelumnya. Paling kiri adalah Generaloberst Wilhelm Keitel (Chef der Oberkommando der Wehrmacht), sementara yang nyelip diantara Hitler dan Kleikamp adalah Reichsleiter Martin Bormann (Persönlicher Sekretär bzw. Stabsleiter des Stellvertreters des Führers Rudolf Hess). Selain itu, perwira Heer yang berdiri di belakang kanan Kleikamp dengan memakai ledermantel adalah Oberstleutnant Nikolaus von Vormann (Verbindungsoffizier zwischen dem Oberbefehlshaber des Heeres und dem Führerhauptquartier), dan perwira SS yang nyelip ketiga dari kanan adalah SS-Untersturmführer Heinz Linge (Persönlicher Ordonnanzoffizier des Führers). Semua pembicaraan antara Hitler dan Kleikamp direkam melalui mikrofon


Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) memberi salam hormat Nazi kepada para awak kapal perang "Schleswig-Holstein" yang sedang berlabuh di Pelabuhan Danzig, 21 September 1939. Ikut mengiringi di samping kanannya kapten kapal tersebut, Kapitän zur See Gustav Kleikamp, sementara perwira SS yang berjalan di sebelah kanan adalah SS-Gruppenführer Dr.jur. Hans Heinrich Lammers (Staatssekretär und Chef der Reichskanzlei). Sedikit tertutup oleh tangan Hitler yang terangkat adalah Generalmajor Alfred Jodl (Chef des Wehrmachtsführungsamt). Foto oleh Heinrich Hoffmann. BTW, untuk daftar awak "Schleswig-Holstein" bisa dilihat DISINI atau DISINI


 Inspeksi kapal perang "Schleswig-Holstein" yang sedang berlabuh di Pelabuhan Danzig (Pomerania) tanggal 21 September 1939. Baris pertama, dari kiri ke kanan: Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht), Kapitän zur See Gustav Kleikamp (Kommandant Linienschiff "Schleswig-Holstein") dan SS-Gruppenführer Dr.jur. Hans Heinrich Lammers (Staatssekretär und Chef der Reichskanzlei). Baris kedua: Generalmajor Alfred Jodl (Chef des Wehrmachtsführungsamt), perwira Kriegsmarine tak dikenal, Generaloberst Wilhelm Keitel (Chef der Oberkommando der Wehrmacht), Konteradmiral Hubert Schmundt (Befehlshaber der Seestreitkräfte in der Danziger Bucht), dan Charakter als Vizeadmiral Lothar von Arnauld de la Perière (Marinebevollmächtigter Danzig)


 Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) bersama dengan para perwira dari kapal perang "Schleswig-Holstein" yang ikut berperang melawan pasukan Polandia dalam Pertempuran Westerplatte (1-7 September 1939). Mendampingi di sebelahnya adalah kapten kapal, Kapitän zur See Gustav Kleikamp, sementara di latar belakang kita bisa melihat para pelaut awak "Schleswig-Holstein" berbaris dengan rapi di atas kapal mereka. Paling kiri dalam foto ini adalah Generalmajor Alfred Jodl (Chef des Wehrmachtsführungsamt), sementara perwira Heer yang tertutup oleh Hitler adalah Generaloberst Wilhelm Keitel (Chef der Oberkommando der Wehrmacht). Foto ini sendiri diambil oleh Heinrich Hoffmann pada saat kunjungan Hitler ke kota pelabuhan Danzig dan Semenanjung Westerplatte tanggal 21 September 1939


Foto ini diambil oleh Heinrich Hoffmann ketika Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) melakukan kunjungan ke kota pelabuhan Danzig dan Semenanjung Westerplatte tanggal 21 September 1939. Disana Hitler melihat sisa-sisa Pertempuran Westerplatte (1-7 September 1939), diantaranya adalah barak tentara Polandia yang sudah rusak oleh bekas peluru dan bom (latar belakang). Di sebelah kiri Hitler adalah Generaloberst Wilhelm Keitel (Chef der Oberkommando der Wehrmacht), sementara di sebelah kanannya adalah Kapitän zur See Gustav Kleikamp (Kommandant Linienschiff "Schleswig-Holstein"). Diantara Keitel dan Hitler berjalan mengikuti Charakter als Vizeadmiral Lothar von Arnauld de la Perière (Marinebevollmächtigter Danzig). Perwira SS di belakang Hitler kemungkinan adalah SS-Standartenführer Ludolf "Ludi" Jakob von Alvensleben, Chef des Volksdeutschen Selbstschutzes in der Inspektion Płutowo (tolong dibedakan dengan SS-Gruppenführer Ludolf-Hermann "Bubi" von Alvensleben, meskipun mereka berdua masih mempunyai hubungan keluarga)


 Pada tanggal 21 Desember 1939 Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) mengadakan kunjungan ke semenanjung Westerplatte (Danzig) menggunakan perahu dan berkesempatan menaiki kapal perang Schleswig-Holstein. Setelahnya dia mengadakan kunjungan ke Gotenhafen (Gdynia/Gdingen) dan pulang ke Zoppot di hari yang sama. Foto yang diambil oleh Heinrich Hoffmann ini memperlihatkan saat sang Führer berada di Gotenhafen. Di belakangnya berjalan Generaloberst Wilhelm Keitel (Chef der Oberkommando der Wehrmacht), sementara beriringan bersama Hitler adalah General der Flieger Leonhard Kaupisch (Kommandeur Korps Kaupisch). Kaupisch adalah mantan perwira Heer yang diperbantukan di Luftwaffe sebagai pakar artileri. Pada tahun 1940 dia balik lagi ke Heer dengan pangkat terakhir General der Artillerie z.V.


21 September 1939: Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) dan para pengiringnya menginspeksi sebuah meriam pantai XI Polandia yang dinamakan "Baterai Canet" M1891 (Canet Battery) kaliber 100mm sisa Pertempuran Kępa Oksywska yang berlangsung di Dataran Tinggi Oksywie di luar kota Gotenhafen (Gdynia/Gdingen), yang berlangsung dari tanggal 10 s/d 19 September 1939. Ke-60 awaknya gugur saat pasukan Jerman menyerang posisi pertahanan mereka, dan kini di Pemakaman Angkatan Laut yang berada tak jauh dari sana didirikan sebuah monumen untuk mengenang pengorbanan unit pimpinan Mayor Stanislaw Jablonski ini. Di sebelah kiri Hitler adalah Albert Forster (Gauleiter Danzig). Figur familiar lain yang nongtot dalam foto ini adalah SS-Obersturmbannführer Prof.Dr.-med. Karl Brandt (Hitlers Begleitarzt), Generaloberst Wilhelm Keitel (Chef der Oberkommando der Wehrmacht), SS-Untersturmführer Heinz Linge (Persönlicher Ordonnanzoffizier des Führers), dan SS-Obersturmführer Max Wünsche (Persönlicher Ordonnanzoffizier des Führers). Foto oleh Heinrich Hoffmann


 Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) dan para pengiringnya menginspeksi sebuah QF 3-pounder Hotchkiss kaliber 47mm / L40 (Canon Hotchkiss à tir rapide de 47 mm), tanggal 21 September 1939. Meriam laut ini aslinya dipasang di kapal tapi kemudian digunakan sebagai meriam darat dalam Pertempuran Kępa Oksywska yang berlangsung di Dataran Tinggi Oksywie di luar kota Gotenhafen (Gdynia/Gdingen), yang berlangsung dari tanggal 10 s/d 19 September 1939. BTW, yang nyengir di tengah adalah Gauleiter Albert Forster (Gauleiter Danzig), sementara bapak-bapak ndut di kanan, siapa lagi kalau bukan Generalfeldmarschall Hermann Göring (Oberbefehlshaber der Luftwaffe). Nyelip di belakang Hitler adalah Hauptmann Nicolaus von Below (Adjutant der Luftwaffe beim Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht). Foto oleh Heinrich Hoffmann


Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) memanfaatkan waktu dalam kunjungannya ke Gotenhafen (Gdynia/Gdingen) untuk mengintip janda mandi, 21 September 1939. Di sebelah kirinya adalah Gauleiter Albert Forster (Gauleiter Danzig). Yang memakai Kradmantel (jaket tahan air untuk pengendara sepeda motor) di kanan adalah SS-Untersturmführer Heinz Linge (Persönlicher Ordonnanzoffizier des Führers), sementara tertutup oleh Hitler adalah Generaloberst Wilhelm Keitel (Chef der Oberkommando der Wehrmacht)


21 September 1939 di Gotenhafen (Gdynia/Gdingen): Adolf Hitler (Führer und Oberster Befehlshaber der Wehrmacht) memberikan ucapan selamat kepada prajurit-prajurit Wehrmacht yang berprestasi dalam Pertempuran Westerplatte (1-7 September 1939) beberapa hari sebelumnya. Dalam kesempatan tersebut sang Führer juga berkesempatan menganugerahkan medali Eisernes Kreuz II.Klasse secara langsung kepada beberapa orang diantaranya. Ikut memperhatikan Generaloberst Wilhelm Keitel (kiri, Chef der Oberkommando der Wehrmacht), General der Artillerie Walter Heitz (kedua dari kiri, Militärbefehlshaber Danzig-Westpreußen), dan Oberstleutnant Nikolaus von Vormann (tertutup oleh Hitler, Verbindungsoffizier zwischen dem Oberbefehlshaber des Heeres und dem Führerhauptquartier). Foto hasil karya Heinrich Hoffmann



Sumber :
Buku "Der Große Deutsche Feldzug gegen Polen" karya Heinrich Hoffmann
Buku "Mit Hitler in Polen" karya Heinrich Hoffmann
www.forum.axishistory.com
www.gettyimages.com

No comments: